Latest Updates

KUMPULAN KOMUNITAS HACKER DI INDONESIA

- Hacker | Jika Anda sering berselancar di internet maka pastinya Anda telah mengenal Hacker / Defacer. Eitss awas ntar ada yang salah membedakan yah, mending baca ini dulu Perbedaan Hacker, Cracker dan Phreaker . Kalau udah mengerti mari kita lihat beberapa Komunitasnya di Indonesia. 







Indonesian Defacer (indonesiandefacer.org)

Sebenarnya Indonesian Defacer bukan komunitas hacker melainkan kumpulan / arsip dari hasil kegiatan deface website yang di lakukan oleh para  Hacker  Indonesia. Indonesian Defacer ini mencatat rata-rata sekitar 15.000 perbulan website yang kena deface.

Binus Hacker ( www.binushacker.net )

Binus hacker ini lebih mengarah tentang pembahasan artikel mengenai dunia perhackingan dari pada diskusi/community. Namun tak rugi jika para newbie singgah kesana untuk belajar banyak ilmu baru mengenai Hacking.


Indonesian Hacker Team (www.indonesianhacker.or.id)

Komunitas ini Indonesian Hacker Team merupakan komunitas terbesar di indonesia serta aktif dalam kegiatan Hacking, Deface dan kegiatan lainnya. Komunitas ini memiliki jumlah member yang tak sedikit, tepatnya memiliki 178,595 Member yang terdiri dari Newbie sampai master.

XCode – Yogyafree – Yogya Family Code Community (xcode.or.id)

XCode adalah sebuah komunitas hacker yang berpusat di Yogya. Tak heran yogya terkenal akan sarangnya para hacker di indonesia. XCoder seperti halnya IHT ( Indonesian Hacker Team) yang terfokus dengan pembelajaran secara diskusi. Saat ini XCoder memiliki 100573 member terdaftar.



HN Community (hacker-newbie.org)


HN Community merupakan komunitas sejenis Indonesian Hacker yang mengedapankan pembelajaran secara diskusi karena HN Community ini berbentuk Forum untuk para  Hacker Newbie. Saat ini tercatat HN telah memiliki 30,689 member terdaftar.


Mudah - mudahan para Admin komunitas tersebut Asli Indonesia yah dan tidak menyerang negeri sendiri yah. Demikianlah postingan kami seputar Kumpulan Komunitas Hacker Populer di Indonesia

0 Response to "KUMPULAN KOMUNITAS HACKER DI INDONESIA"